Minggu, 24 November 2013

UNDANGAN Pengukuhan Pengurus Baru IKAMAPA 2013 dan Rekreasi Bersama Keluarga Besar IKAMAPA





Assalamu’alaikum wr.wb

Dengan hormat, Ikatan Keluarga Mahasiswa Pascasarjana Aceh di Bogor (IKAMAPA Aceh-Bogor) mengundang saudara/i untuk dapat hadir dalam rangkaian acara “Peusijuek Pengurus Baru IKAMAPA Aceh-Bogor Periode 2013-2014 dan Rekreasi Bersama Keluarga IKAMAPA” yang akan dilaksanakan pada:

IKAMAPA Jadwalkan Futsal Rutin

Para Pemain Futsal IKAMAPA bareng IMTR

"Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat"

Dalam rangka olahraga rutin "SEHAT Bersama IKAMAPA" IKAMAPA Aceh-Bogor telah menjadwalkan futsal rutin setiap hari MINGGU pukul 15.00 s.d 17.00 WIB. "Sebelumnya dijadwalkan setiap hari Sabtu, namun melihat antusias dan semangat teman-teman semua agar dapat bermain bersama jadwal diganti menjadi hari Minggu" Demikian pemaparan Kabid. Seni dan Olahraga IKAMAPA Aceh-Bogor, Sufaldiansyah.

Kamis, 21 November 2013

LOMBA DESAIN LOGO IKAMAPA Aceh-Bogor


Dalam rangka penyegaran logo lama, Ikatan Keluarga Mahasiswa Pascasarjana Aceh  di Bogor atau disingkat IKAMAPA Aceh-Bogor, akan menyelenggarakan Sayembara/lomba Logo IKAMAPA. Sayembara terbuka untuk umum.





Sayembara diharapkan menghasilkan sebuah logo yang merefleksikan ikatan kekeluargaan mahasiswa pascasarjana Aceh, yaitu mandiri, sosial, kekeluargaan dan keilmuan, serta bernuansa ke-Aceh-an

Syarat dan ketentuan sebagai berikut ini:

Selasa, 19 November 2013

Mari Bergabung di milis/group/facebook resmi IKAMAPA Aceh-Bogor

Alhamdulillah,
IKAMAPA Aceh-Bogor secara resmi telah membuat milis/group/facebook, yang digagas oleh pengurus IKAMAPA periode 2013-2014, dan akan terus digunakan selama denyut nadi IKAMAPA masih berdetak dan diteruskan oleh generasi selanjutnya, harapan kita, melalui media ini, informasi dan komunikasi sesama kita bisa berjalan dengan teratur, terarah, tertib, nyaman dan lebih baik.




Minggu, 17 November 2013

IKAMAPA Aceh-Bogor Terima Bantuan Pendidikan dari PP TIM Jakarta

Syukur Alhamdulilah, untuk tahun 2013 ini, IKAMAPA Aceh-Bogor mendapat bantuan pendidikan dari Pengurus Pusat Taman Iskandar Muda Jakarta atau biasa disingkat PP TIM. 

Taman Iskandar Muda (TIM) secara resmi didirikan pada 24 Agustus 1950. Pada awal kehadirannya jumlah orang Aceh dijakarta masih sangat sedikit, dan terpencar di seluruh kota Jakarta. Sementara komunikasi dan silaturrahmi sangat jarang dapat dilakukan. Sehingga satu sama lain pada umumnya kurang saling mengenal dan masing masing sibuk dengan kegiatan sendiri. semangat awal yang mendorong pembentukan dan berdirinya TIM, karena berdasarkan kebutuhan perasaan senasib sepenanggungan antara individu masyarakat Aceh yang bermu-kim di Jakarta, terutama dalam bidang sosial kemasyarakatan dan kekeluargaan dalam arti luas. Ingin lebih tahu lagi tentang PP TIM? silahkan kunjungi PP TIM Jakarta

Arahan PP TIM kepada penerima Bantuan Pendidikan


Sabtu, 16 November 2013

Qurban Bersama, Makan Bersama

Acara Qurban Bersama, Makan Bersama

Dalam rangka menyambut dan memperingati serta merayakan hari Raya Idul Adha 1434 H, IKAMAPA Aceh-Bogor bekerjasama dengan IMTR (Ikatan Mahasiswa Tanah Rencong), pada hari Selasa, 15 Oktober 2013 di Asrama Aceh Leuseur, selepas shalat Idul Adha telah mengadakan acara Qurban Bersama dan Makan Bersama dengan seluruh masyarakat Aceh yang ada di seputaran Bogor, khususnya mahasiswa Aceh. Momentum Hari Raya Idul Adha ini diharapkan mampu menambah keimanan dan ketaqwaan kita, acara ini dimulai dengan pemotongan kambing, masak bersama dan akhirnya makan bersama.

Krue Seumangat...! Selamat Datang Anggota Baru IKAMAPA 2013

Alhamdulilah, Segala Puji Bagi Allah, Kegiatan “Peusijuk Anggota Baru IKAMAPA 2013 serta Pelepasan Anggota IKAMAPA yang telah menyelesaikan studi di IPB” telah dilaksanakan dengan baik dan sukses. Kegiatan yang dilaksanakan di Kebun Raya Bogor pada tanggal 22 September 2013, bertujuan untuk menjalin tali silahturrahmi dan mempererat tali persaudaraan antara sesama Anggota Baru IKAMAPA yang baru hadir di Bogor dengan seluruh Anggota dan Keluarga IKAMAPA, sehingga dapat terwujud harmonisasi antara sesama masyarakat Aceh di Bogor, khususnya keluarga mahasiswa pascasarjana Aceh yang ada di Bogor.